Bandung, Insightcybermedia.com - Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-214, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Gedebage menggelar kegiatan pendampingan sertifikasi halal (Sihalal) yang bertempat di Kantor Kecamatan Gedebage, Rabu (25/9/24). Kegiatan ini dipimpin oleh Penyuluh Agama Islam, Jumhur Mujahidin, S.Pd.I, yang turut berperan penting dalam mendukung program sertifikasi halal bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di wilayah tersebut.
Program pendampingan ini bertujuan untuk membantu para pelaku usaha memahami pentingnya sertifikasi halal dalam rangka meningkatkan kualitas dan daya saing produk mereka, terutama di tengah semakin meningkatnya kesadaran konsumen terhadap produk halal. Sertifikasi halal juga menjadi salah satu syarat penting bagi UMKM yang ingin mengembangkan pasar baik di tingkat lokal maupun global.
Kegiatan Sihalal ini mendapat sambutan positif dari para peserta yang kebanyakan adalah pengusaha makanan dan minuman di Kecamatan Gedebage. Mereka berharap melalui program ini, proses pengurusan sertifikasi halal dapat menjadi lebih mudah dan terjangkau.
Selain memberikan bimbingan teknis terkait proses sertifikasi, Jumhur Mujahidin juga menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan, kualitas bahan baku, dan tata cara produksi yang sesuai dengan prinsip syariah agar produk yang dihasilkan benar-benar halal.
Reporter: Muhammad Rafi Septian