Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu

Insight-cybermedia.com, Bandung - Setiap tanggal 10 November, telah ditetapkan pemerintah Indonesia sebagai hari penting nasional "Hari Pahlawan". Diperingati sebagai bentuk penghormatan, kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan. 

Hari Pahlawan menjadi pengingat bahwa bangsa dan negara ini lahir dan bertahan, karena pengorbanan ribuan atau jutaan pahlawan yang tak bisa dituliskan satu persatu. Sosok pahlawan nasional sampai saat ini yang terdekat, ada dalam mata uang rupiah. 

Keluarga besar Bank Indonesia Jawa Barat mengadakan "Upacara Hari Pahlawan" pada tanggal 11 November 2024 pukul 07.00 - selesai di sekitar lapangan Kantor Bank Indonesia Jabar yang beralamat Jln. Braga No. 108 Kota Bandung. 

"Bangsa yang besar ialah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya. Meskipun tantangan dan kekuatan dalam perjuangan, menjaga kedaulatan bangsa senantiasa berubah seiring dengan lingkungan strategis. Semangat dan moral kepahlawanan perlu terus kita pertahankan," ujar Bapak Muhamad Nur (Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jabar)

Maka dari itu, jadikanlah peringatan Hari Pahlawan ini sebagai momentum untuk bersatu, mengobarkan semangat dan berkontribusi bagi negeri.

Reporter: Najwa Halisa Farahshuhha

Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
made with by templateszoo